-->

Sistem Pernapasan Pada Manusia

Pada manusia, organ pernapasan utamanya adalah paru-paru, dengan dibantu oleh alat-alat pernapasan lain. Jalur udara pernapasan untuk menuju sel-sel tubuh adalah sebagai berikut: Udara masuk melalui lubang hidung, rongga hidung, pangkal tenggorok (laring), batang tenggorok (trakea), cabang tenggorok (bronkus), paru-paru, alveolus, dan akhirnya sampai ke sel tubuh.
Sistem Pernapasan Pada Manusia

Alat pernapasan pada manusia terdiri dari rongga hidung, pangkal tenggorok (laring), batang tenggorok (trakea), cabang batang tenggorok (bronkus), dan paru-paru.  Untuk lebih jelasnya berikut ini saya akan jabarkan masing-masing serta fungsinya.

1.Rongga Hidung
Rongga hidung merupakan tempat pertama yang dimasuki udara pernapasan. Di dalam rongga hidung terdapat rambut-rambut halus dan selaput lendir, berguna untuk menyaring udara yang masuk ke dalam rongga hidung dan mengatur suhu udara pernapasan. Oleh sebab itu, pernapasan lewat hidung lebih baik dibandingkan pernapasan lewat mulut.

2.Pangkal Tenggorok (Laring)
Pangkal tenggorok disusun oleh beberapa tulang rawan yang membentuk jakun. Pangkal tenggorok dapat ditutup oleh katup pangkal tenggorok (epiglotis). Pada waktu kita menelan makanan, katup tersebut menutupi  pangkal tenggorok, dan waktu kita bernapas katup membuka. Pada pangkal tenggorok (faring) terdapat selaput suara, yang akan bergetar bila ada udara dari paru-paru, misalnya pada waktu kita bicara.

3.Batang Tenggorok (Trakea)
Batang tenggorok (trakea) merupakan suatu pipa yang kuat karena dindingnya disusun oleh cincin-cincin tulang rawan. Batang tenggorok terletak disebelah depan kerongkongan.

4.Cabang Tenggorok (Bronkus)
Di dalam rongga dada, batang tenggorok bercabang menjadi dua cabang tenggorok (bronkus). Masing-masing cabang tenggorok menuju paru-paru kanan dan paru-paru kiri. Di dalam paru-paru, cabang tenggorok bercabang-cabang lagi menjadi saluran yang sangat kecil dalam bronkiolus. Ujung bronkiolus berupa gelembung kecil, disebut gelembung paru-paru (alveolus)

5.Paru-Paru (Pulmo)
Paru-paru terletak didalam rongga dada. Rongga dada dan rongga perut dibatasi oleh suatu sekat yang dinamakan diafragma. Paru-paru ada dua buah, yaitu paru-paru kanan dan paru-paru kiri. Paru-paru kanan agak lebih besar dibandingkan dengan paru-paru kiri. Paru-paru kanan terdiri atas tiga gelambir (lobus), yaitu gelambir atas, gelambir tengah dan gelambir bawah. Sedangkan paru-paru kiri terdiri atas dua gelambir, yaitu gelambir atas dan gelambir bawah.

Paru-paru dibungkus oleh suatu selaput paru-paru yang disebut pleura. Alveolus dalam paru-paru jumlahnya sangat banyak. Paru-paru manusia memiliki lebih kurang 300 juta alveolus. Luas permukaan seluruh alveolus diperkirakan 100 kali lebih besar daripada permukaan tubuh. Alveolus dikelilingi pembuluh-pembuluh kapiler darah, tempat inilah yang merupakan tempat difusi oksigen ke dalam darah dan karbon dioksida dari darah.
Artikel IPA Biologi Lainnya:
- Pengertian dan Fungsi Kelenjar Limfe Pada Tubuh
- Struktur dan Susunan Anatomi Akar Tumbuhan
- Jenis dan Fungsi Serta Pengertian Hubungan Antar Tulang
- Pengertian, Bagian dan Ezim Pada Pankreas
- Peranan Fungi Dalam Bidang Pertanian
- Pengertian, Jenis Serta Contoh Autotrof dan Heterotrof
- Pengertian dan Macam Gerak pada Tumbuhan
- Pengertian dan Penjelasan Pembelahan Mitosis dan Meiosis
- Pengertian dan Contoh Struktur Sel Prokariotik dan Eukariotik
- Pengertian, Ciri-Ciri dan Sifat Virus (Peranan Virus dalam Kehidupan)
Demikian penjelasan mengenai sistem  pernapasan pada manusia serta penjabaran tentang alat pernapasan yang sangat berperan penting bagi tubuh kita. Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi sobat sekalian.

0 Response to "Sistem Pernapasan Pada Manusia"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel